Penerimaan BLT Dana Desa Tahap 4 (empat) Akhir Desember 2022

TAKALAR, ONLINEKASUS.COM – Pemerintah Desa Aeng Towa telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahap IV (Periode Desember) Tahun Anggaran 2022. Kegiatan ini dilaksanakan di kantor Desa Aeng towa kecamatan galesong Utara, kabupaten takalar,Jum’at (30/12/2022).

Hadir pada kegiatan tersebut,Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Ketua BPD,stap dan tokoh masyarakat, kepala dusun,desa aeng towa.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Aeng Towa menyampaikan, 120 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT yang disalurkan merupakan penyaluran tahap akhir sebesar 900 Ribu Rupiah per Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

“BLT DD yang disalurkan hari ini merupakan tahap akhir. Diberikan dengan jumlah 900 Ribu rupiah per kepala keluarga, dengan total keseluruhan tahap akhir ini sebesar 18 Juta Rupiah. Setelah sebelumnya sudah pula disalurkan bantuan tahap 3, yakni november sebesar 900 ribu rupiah per KK” Paparnya.

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) Tahap IV TA 2022, Desa Aeng Towa, Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar, Jum’at 30/12/2022
“Total sebanyak 120 orang kepala keluarga yang akan diberikan bantuan langsung tunai dana desa (DD) tahap empat sebanyak 900 ribu perkepala dr empat dusun yang menerima bantuan tersebut yaitu, dusun aeng towa,dusun sagge bongga,dusung, pabbatangan, dusun kampung tangnga , yang menerima bantuan tersebut.

Pada kesempatan tersebut, kepala desa menyampaikan kepada masyarakat untuk mempergunakan bantuan yang diterima ke hal-hal yang bermanfaat sebab dalam pelaksanaannnya dilakukan secara selektif

“Semoga BLT tahap akhir ini sangat berguna buat kebutuhan keluarga”. Ujarnya

Harapan saya untuk kedepannya Semoga Pemerintah Pusat bisa Memprogramkan Bantuan Bergulir lainnya. Sehingga masyarakat yang tidak Mampu bisa memanfaatkan bantuan ini Untuk kesejahteraan keluarga

Terpantau oleh awak media online kasus.com. penyaluran BLT DD yang dipimpin oleh Nurfadila Afrianti,A.Md selaku Kepala Desa aeng towa dan sekretaris desa, stap desa, berlangsung menghadiri dan menyerahkan bantuan secara tertib dan teratur,” ungkap. (Muh Arif)