PAREPARE – Jajaran Perumda Air Minum (PAM) Tirta Karajae Kota Parepare bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Daerah Parepare, bergerak melakukan aksi sosial kemanusiaan untuk korban bencana alam di beberapa daerah di Sulawesi Selatan.
Aksi sosial itu, berupa penyaluran bantuan berupa barang kebutuhan pokok ke daerah – daerah terdampak bencana banjir dan tanah longsor tersebut. Bantuan di salurkan langsung, melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Parepare, rabu (8/5/2024).
Hal tersebut di ungkapkan oleh Direktur PAM Tirta Karajae, Andi Firdaus Djollong mengatakan, jadi hari ini PAM Tirta Karajae Kota Parepare beserta Dharma Wanita Persatuan Daerah Kota Parepare, melakukan gerakan berupa penyaluran bantuan kebutuhan pokok untuk daerah terdampak bencana alam di Sulawesi Selatan. Bantuan di serahkan langsung di Posko Bantuan Korban Bencana Alam di Kantor BPBD Parepare. Gerakan kemanusiaan ini, sejalan dengan arahan Pj Wali Kota Parepare, Akbar Ali, agar seluruh jajaran Pemkot Parepare termasuk PAM Tirta Karajae untuk bergerak cepat memberikan bantuan kepada masyarakat atau daerah yang tertimpa musibah.
“Gerakan ini sejalan dengan arahan Bapak Wali Kota yang di lakukan dalam upaya untuk membantu saudara – saudara kita yang terdampak bencana sebagai bentuk kepedulian kemanusiaan, “Jelas Andi Firdaus yang juga mantan Wakil Ketua DPRD Parepare ini.
Sebelumnya, Pemkot Parepare sudah menyampaikan duka cita mendalam atas peristiwa bencana banjir yang menerjang enam daerah di Sulawesi Selatan, yang sampai menimbulkan korban jiwa. Pemerintah Kota Parepare turut berduka cita atas bencana banjir bandang yang melanda Kabupaten Luwu, Sidrap, Pinrang, Wajo dan Kabupaten/Kota yang terdampak bencana. Semoga korban di berikan kelapangan hati dan kesabaran dalam menghadapi cobaan ini dan korban yang wafat di berikan tempat terbaik di sisi-Nya. (*)













