Gelar Media Gathering Bawaslu Sidrap sosialisasi Tahapan Pemilu 2024

SIDDAP.ONLINE.KASUS.COM.Bawaslu kabupaten Sidrap menggelar Media gathering sosialisasi tahapan pemilu pencalonan presiden dan wakil presiden,DPR DPRD . DPRD propinsi dan DPD
Media Gathering dikemas dengan suasana ngopi bareng dengan sejumlah awak media yang ada di Kabupaten Sidrap serta humas polresdan kodim 1420 Sidrap
Komisioner Bawaslu Sidrap, Asmawati Salam menjelaskan tahapan kampanye melalui media baik itu media online, media cetak, media radio maupun media TV memiliki jadwal dalam pelaksanaannya.
“Berdasarkan PKPU No 15 Tahun 2023 tentang kampanye Pemilu 2024 terkait kampanye di media memiliki jadwal pertanggal, 21 Januari hingga 10 Februari. Jadi teman-teman harus berhati-hati baik dalam pengiklanan di medianya masing-masing baik dalam menulis narasi beritanya maupun pemasangan iklan”, jelasnya.
Ia juga berharap hadirnya kegiatan tersebut sebagai bentuk sosialisasi kepada awak-awak media yang ada di Kabupaten Sidrap terkait tahapan kampanye yang sedang berlangsung.
“Kami juga berharap teman-teman media bisa membantu kami untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam mengawas tahapan kampanye yang saat ini berlangsung”, tambahnya.
Dalam kegiatan tersebut di hadiri oleh awak media yang tergabung di beberapa organisasi profesi Jurnalis yang ada di Kabupaten Sidrap, di antaranya, PWI Sidrap, dan IWO Sidrap. Sebelum menutup kegiatan ya Asmawati salam menghimbau melalui media agar polri TNi dan kepala desa serta PNS tetap menjaga netralitas(.um)