Bupati Barru Buka Rapat Kerja Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Tanete Rilau

BARRU.ONLINE.KASUS.COM-Bupati Barru Dr. (H.C) Ir. H. Suardi Saleh, M.Si membuka Rapat Kerja Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Tanete Rilau di Gedung PKG Kecamatan Tanete Rilau, Kamis (01/08/2024).

Dalam sambutannya, Suardi menekankan pentingnya mengamalkan Tri Satya dan Dasa Darma Pramuka untuk menjaga keistiqamahan. Rapat ini penting untuk mengevaluasi dan menyusun program kerja yang realistis dan sesuai dengan sumber daya yang ada.

Suardi mengingatkan bahwa Gerakan Pramuka bertujuan membentuk anggota dengan kepribadian yang beriman, bertakwa, dan memiliki keterampilan hidup, sesuai dengan UU RI No. 12 Tahun 2010. Ia juga mengajak pengurus untuk terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas anggota Pramuka.

Selain itu, Suardi menekankan pentingnya sikap low profile dalam pergaulan sehari-hari, tetapi luar biasa dalam bekerja, serta introspeksi diri. Gerakan Pramuka diharapkan menjadi garda terdepan dalam mendukung pencapaian Indonesia Emas 2045 melalui pengembangan hard skills, soft skills, dan social skills.

Pemerintah Daerah Barru memberikan dana hibah setiap tahun untuk mendukung kegiatan Pramuka, terutama dalam pembinaan mental dan spiritual anak-anak untuk menghadapi Indonesia Emas 2045. Suardi berterima kasih kepada para pengurus yang telah mendidik anak-anak dan mengharapkan peningkatan kualitas pendidikan.

Hadir dalam kegiatan ini adalah Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Barru, Camat Tanete Rilau, Kapolsek Tanete Rilau, dan berbagai pejabat daerah lainnya, serta para pengurus dan anggota Pramuka se-Kecamatan Tanete Rilau.