BARRU, onlinekasus.com – Kampanye Tatap Muka Calon Bupati dan Wakil Bupati Barru Nomor Urut 3 di Dusun Maralleng, desa Pao – Pao, kecamatan Tanete Rilau, kabupaten Barru, jumat (1/11/2024).
Ini menjadi lokasi kedua bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Barru nomor urut 3, INIMI, yakni Andi Ina Kartikasari, SH, M.Si, bersama DR. Ir. Abustan, M.Si, dalam kegiatan dialog tatap muka. Acara ini, dihadiri oleh berbagai tokoh penting dan masyarakat setempat yang memberikan dukungan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Drs. Syamsuddin, MSi (Ketua DPRD Barru dari Fraksi Golkar), H. Herman Jaya, SPi (Fraksi Golkar), Alyas (PDI-P), Drs. H. Anwar Aksa (Ketua Tim Pemenangan INIMI), H. Abd. Karim (UBM), Bobi Malkan Amin (MAC), H. Salama (selaku tuan rumah), Abu (dari Tim Ampibi), dan sejumlah tokoh masyarakat lainnya.
Dalam sambutannya, Drs. Syamsuddin mengajak, para kader Golkar dan masyarakat luas untuk memilih pasangan nomor urut 3 INIMI, yang dinilai layak memimpin Kabupaten Barru selama lima tahun ke depan. Saya juga menyatakan pentingnya memilih pemimpin yang mampu membawa kemajuan dan kesejahteraan, bagi seluruh masyarakat Barru.
Selama dialog, pasangan Andi Ina – Abustan memaparkan visi, misi dan program kerja mereka yang dirangkum dalam tiga poin utama seperti, Barru Berkeadilan, Barru Maju Berkelanjutan dan Barru Sejahtera Lebih Cepat. Ketiga poin ini, menjadi janji politik yang akan diwujudkan jika terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Barru periode 2024 – 2029.
Dalam kesempatan tersebut, A. Ina – Abustan menekankan, pentingnya peningkatan dan perbaikan, pada layanan sarana prasarana kesehatan dan pendidikan. Selain itu, pasangan ini, berkomitmen untuk memperbaiki infrastruktur jalan, irigasi, serta memberikan subsidi biaya pendidikan (SPP), guna mendukung kesejahteraan masyarakat Barru secara menyeluruh. (*)