SOPPENG — Forum Komunikasi Jurnalis (FKJ) Kabupaten Soppeng melaksanakan rapat internal dalam rangka pemantapan program kerja tahun 2026. Kegiatan ini dilaksanakan di D’cord Cafe, Jalan Samudera, Kelurahan Botto, Kecamatan Lalabata, pada Senin (05/01/2026).
Rapat dipimpin langsung oleh Koordinator Presidium FKJ Soppeng, Andi Agus Setiawan PH Rauf, dan diikuti oleh anggota FKJ yang berasal dari berbagai media dan organisasi pers di Kabupaten Soppeng.
Rapat tersebut membahas arah program kerja FKJ ke depan, dengan menitikberatkan pada penguatan peran forum sebagai wadah komunikasi, diskusi, serta peningkatan kualitas dan profesionalisme jurnalis.
Dalam kesempatan tersebut, Koordinator Presidium FKJ Soppeng menyampaikan bahwa FKJ berkomitmen untuk menjalankan fungsi edukasi kepada masyarakat serta membangun kemitraan yang sehat dan profesional dengan instansi pemerintah, aparatur sipil negara, dan aparat penegak hukum.
Melalui pemantapan program kerja ini, FKJ Soppeng berharap dapat menjalankan agenda organisasi secara terarah, berkelanjutan, serta memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah melalui penyampaian informasi yang berimbang, akurat, dan bertanggung jawab.
Rapat ini menjadi bagian dari upaya FKJ Soppeng dalam memperkuat soliditas internal serta menjaga marwah dan etika profesi jurnalistik.







