Makassar, onlinekasus.com – Partai Nasdem secara resmi menyerahkan rekomendasi kepada salah satu pasangan calon (paslon) bupati Soppeng 2024 H.Suwardi Haseng. Proses penyerahan rekomendasi ini dilaksanakan di Hotel Gammara, Tanjung Bunga, Makassar. Acara tersebut turut dihadiri oleh sejumlah calon legislatif (caleg) terpilih di DPRD Soppeng.
Tim dari SUKSES H. Suwardi Haseng menyatakan bahwa penyerahan rekomendasi ini merupakan langkah penting dalam persiapan menghadapi pemilihan bupati Soppeng 2024. “Kami sangat berharap bahwa rekomendasi dari Partai Nasdem ini akan memberikan dukungan kuat kepada paslon yang kami usung untuk membawa perubahan positif bagi masyarakat Soppeng,” ujar Tim SUKSES H. Suwardi Haseng.
Hadirnya sejumlah caleg terpilih di DPRD Soppeng dalam acara tersebut menunjukkan dukungan penuh dari kader-kader Partai Nasdem untuk memenangkan paslon yang direkomendasikan. “Kami yakin dengan kekompakan dan kerja keras tim, kita akan mampu meraih kemenangan di pemilihan nanti,” tambahnya.
Penyerahan rekomendasi ini oleh Ketua DPD Sulsel Rusdi Masse yang diwakili oleh sekretaris DPD Syharuddin, dan ini menandai dimulainya rangkaian kegiatan kampanye yang akan dilakukan oleh paslon tersebut, dengan fokus pada program-program yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat Soppeng.