Erat Silaturahim Istri Mantan Wali Kota Parepare Zain Katoe Mendoakan dan Bernazar Berpuasa, Jika Saya Terpilih 

PAREPARE – Calon Wali Kota Parepare nomor urut 4, Erna Rasyid Taufan, menyempatkan bersilaturahim bersama dengan Suhartini Zain Katoe, yang merupakan Istri dari Mantan Wali Kota Parepare Mohammad Zain Katoe, bertempat di kediaman Zain Katoe depan Masjid Agung Kota Parepare, jumat (1/11/2024).

Saat dikonfirmasi terkait silaturahim tersebut, Erna Rasyid Taufan mengatakan, kalau ini hanya sebatas silaturahim biasa dan juga bercerita tentang Parepare diera Kepemimpinan Bapak Zain Katoe, hingga era Kepemimpinan Taufan Pawe. Banyak hal yang kami bicarakan secara pribadi, kebetulan kami berteman juga. Jadi tidak ada salahnya, kami sempatkan untuk bersilaturahim, karena ternyata beliau berada di Parepare ini sudah beberapa waktu lalu.

Lanjut Erna mengaku, jika dirinya juga sempat melihat – lihat dokumentasi foto Wali Kota Parepare Zain Katoe, yang masih terpajang di beberapa dinding yang ada di ruang tamu. Kami juga sempat berbagi cerita soal pengalaman menjadi Ketua TP PKK, karena beliau ini lebih dulu menjadi pengurus PKK, tentu ada banyak pengalaman juga yang bisa berbagi cerita tersebut. Salah satu juga yang menjadi perhatian dirinya, karena antara saya dan beliau memiliki kesamaan pernah merasakan menjadi Ketua TP PKK Kota Parepare, serta bagaimana selama ini mendampingi Suami selama memimpin Kota Parepare.

“Karena pengamalan ini sendiri, maka beliau menilai kalau antara saya dan beliau itu memiliki kesamaan bagaimana berkeinginan, untuk berbuat lebih banyak ditengah – tengah masyarakat. Kalau dirinya mempercayai pasangan Erat Bersalam ini, mampu membawa perubahan untuk Kota Parepare, karena sudah ada latihan dan memahami apa – apa permasalahan, ditengah masyarakat sehingga bisa mengidentifikasi apa yang belum tuntas untuk dilanjutkan dan diprioritaskan lagi kedepannya. Memang hal tersebut sangat memudahkan bagi kami Paslon Erat Bersalam, karena pengalaman sebagai Ketua TP PKK dan beberapa organisasi lainnya yang terjun langsung ke tengah masyarakat, “Tuturnya.

Erna Rasyid Taufan menyampaikan, apalagi saya didampingi Wakil yang telah punya kompetensi, dalam pengelolaan keuangan daerah dan bagaimana merancang keuangan daerah selama 10 tahun. Hal itulah yang menjadi kemudahan buat kami Paslon Erat Bersalam, saya terharu karena ternyata selama ini Ibu Suhartini Zain Katoe selalu mendoakan saya, bahkan sempat disampaikan Ibu Suahartini kalau Erat Bersalam yang terpilih akan berpuasa sebagai rasa syukur. Alhamdulillah ternyata beliau masih terus mendoakan kami, semoga perjuangan ini bernilai ibadah, tentunya semangat – semangat dari beberapa pihak akan menjadi kekuatan kita untuk terus berjuang demi jalan kebaikan. (*)