Dialog Tatap Muka Calon Bupati Nomor Urut 3, di Dusun Waruwue Desa Harapan Disambut Penuh Kemeriahan

BARRU, onlinekasus.com – Dialog tatap muka calon Bupati periode 2024 – 2029 nomor urut 3, A. Ina – Abustan, berlangsung meriah di Dusun Waruwue, desa Harapan, kecamatan Tanete Riaja, kabupaten Barru, minggu (10/11/2024).

Kehadiran pasangan calon yang membawa semangat perubahan ini, disambut hangat oleh masyarakat setempat. Turut mendampingi dalam acara tersebut adalah Sulaeman, SPd, anggota Fraksi PDI-P, Alyas selaku Bapilu PDI-P, H. Abd. Karim, SH, Ketua DPW KKDB Papua, Satriani selaku koordinator kecamatan, H. Safri (U.D Mamminasa) dan Kaharuddin selaku tuan rumah.

Dalam orasi politik calon Bupati dan Wakil Bupati Barru nomor urut 3, Andi Ina – Abustan menyampaikan, sejumlah poin penting yang bertujuan memberikan pemahaman kepada masyarakat Waruwue tentang program – program unggulan “INIMI”. Pasangan calon ini berkomitmen untuk menjawab aspirasi masyarakat, termasuk upaya pemekaran Dusun Waruwue menjadi Desa Lajoangin. Usulan pemekaran ini, dinilai sudah memenuhi syarat dan diharapkan dapat ditetapkan sebagai desa wisata, untuk mengangkat potensi lokal.

Lanjut Andi Ina – Abustan menegaskan, perlunya pengembangan di sektor pertanian dan perkebunan, agar masyarakat dapat merasakan dampak ekonomi yang lebih tinggi. Selain itu, sektor kesehatan dan pendidikan juga akan menjadi fokus utama untuk meningkatkan kualitas layanan di wilayah tersebut. Tak hanya itu, pasangan calon nomor urut 3 ini juga berkomitmen, pada upaya penanggulangan kemiskinan dan perbaikan infrastruktur, untuk kesejahteraan masyarakat.

Menutup orasinya, Andi Ina – Abustan mengajak, seluruh masyarakat Waruwue untuk memberikan dukungan penuh pada pemilihan tanggal 27 November 2024. INIMI nomor urut 3, mari wujudkan perubahan bersama.

Acara ini, diakhiri dengan semangat dan antusiasme dari masyarakat Waruwue yang optimis, pada masa depan daerah mereka bersama pasangan calon Andi Ina – Abustan. (*)